Vahana, Taksi Terbang Online Masa Depan yang Harus Kalian Tahu!

Daftar isi [Tampil]
Melex.ID - Mobil taksi online itu hal biasa, apa jadinya jika sebuah pesawat menjadi kendaraan umum yang bisa dipesan secara online? Inilah gambaran teknologi masa depan yang tidak akan lama lagi kita saksikan di jagad ini.

Salah satu perusahaan pesawat terbang Airbus baru-baru ini telah berhasil melakukan uji coba penerbangan pada Taksi terbang onlinenya yang diberi nama VAHANA pada tanggal pada tanggal 31 Januari 2018 di Pendleton, Oregon Pukul 8.52 pagi.


Kendaraan yang hanya bisa dikendarai oleh 1 orang ini memiliki sistem self-piloted atau auto pilot yang akan menerbangkan penumpangnya sesuai dengan order penggunanya melalui aplikasi online seperti halnya ketika kita memesan grab, go-car, atau uber.

Anda tinggal membuka aplikasinya melalui smartphone, menentukan lokasi anda dan tempat yang akan anda tuju. Selanjutnya tarifnya akan muncul dan lakukan pembayaran, selanjutnya anda akan menikmati perjalanan anda yang super cepat dengan taksi pesawat terbang.

Airbus tentu saja sangat berhati-hati sebelum peluncuran perdananya untuk mengkomersilkan pesawat Vahana ini, Pesawat ini akan melalui rute yang telah diatur oleh sistem dengan menentukan titik-titik koordinat dan jalur yang paling aman.


Sistem navigasi pesawat dilengkapi dengan sensor dan radar akan melakukan manipulasi jalur ketika keamanannya terancam, seperti adanya burung atau konflik jalur dengan pesawat lain dan kembali ke rute sesungguhnya setelah kondisi dipastikan aman.

Sebelum terbang, pesawat dengan konsep drone ini akan melakukan pemindaian (scan) lokasi dan kondisi pesawat secara otomatis untuk memastikan penumpangnya aman. Setelah semua dinyatakan aman, selanjutnya pengguna diminta untuk mengkonfirmasi apakah penerbangan dilakukan/dilanjutkan atau dibatalkan.

Taksi terbang online yang memiliki panjang 5,7 meter, lebar 6,2 meter dan tinggi 2,8 meter ini rencananya akan di luncurkan pada tahun 2020 nanti. Saat ini Airbus masih melakukan pengembangan dan masih terus melakukan uji terbang untuk transisi dan penerbangan masa depan.

Perusahaan ini rencananya akan menggandeng MAGICALL, Perusahaan yang berbasis di California yang merancang dan memproduksi komponen mutakhir seperti motor, induktor, generator, transformer, dan lain-lain